Firefox semakin cepat

Bagaimana cara mengukur kecepatan peramban?

Tolok ukur kinerja peramban yang paling umum digunakan untuk mengukur responsivitas aplikasi web dikenal dengan nama Speedometer. Meskipun ada tolok ukur peramban lain, Speedometer 3 adalah standar baru dalam mengukur kecepatan bagi pengalaman penjelajahan Anda. Pengujian terbaru ini lebih baik dalam merepresentasikan pengalaman web saat ini — seperti bekerja dengan bagan yang penuh visual menarik, mengedit teks, serta berinteraksi dengan halaman web yang rumit dan berat seperti situs berita — tujuannya adalah mengukur kinerja peramban secara keseluruhan.

Acuan Speedometer 3 yang baru adalah tolok ukur peramban utama pertama yang pernah dikembangkan melalui kolaborasi yang didukung oleh setiap pengembang peramban utama. Standar ini dirancang untuk memberikan manfaat bagi seluruh web.

Lebih cepat setiap hari

Firefox didukung oleh mesin Gecko kelas dunia, dengan pengaturan dan tata letak halaman yang cepat, fitur JavaScript modern, dan peningkatan kinerja yang tanpa henti demi kepuasan pengguna kami serta demi mendorong perkembangan platform web.

Semua peramban harus ditingkatkan agar dapat bekerja optimal saat diuji dengan Speedometer 3 yang baru. Secara khusus Firefox telah membuat kemajuan besar, menjadi lebih cepat bagi pengguna kami berkat upaya ini. Firefox lebih cepat dari sebelumnya, dengan kecepatan yang dapat langsung Anda rasakan, termasuk memuat halaman lebih cepat dan interaksi yang lebih lancar.

Menuju web yang lebih cepat

Mozilla berkomitmen untuk terus meningkatkan peramban kami sendiri serta seluruh web. Itulah sebabnya kami berinvestasi dalam kolaborasi untuk mengembangkan Speedometer 3 yang pada akhirnya berhasil meningkatkan kinerja semua peramban. Jadi peramban apa pun yang Anda pilih, Mozilla ingin semuanya lebih cepat.